Monday 07th October 2024,

Anggota Berkembang Pesat, IPNU Jembrana Cetak Instruktur Kaderisasi Pertama di Bali

Anggota Berkembang Pesat, IPNU Jembrana Cetak Instruktur Kaderisasi Pertama di Bali
Share it

ASWAJADEWATA.COM | JEMBRANA

Berkembangnya IPNU-IPPNU di Kab. Jembrana yang hingga saat ini semakin masif membuat para pengurus di Pimpinan Cabang harus bekerja secara maksimal dalam mengoptimalkan Organisasi NU di kalangan Pelajar ini.

Melihat fenomena ini, maka PC IPNU Jembrana sangat memerlukan Instruktur kaderisasi guna  memaksimalkan proses pengkaderan, pengawalan, dan perawatan kader maupun anggotanya yang saat ini sudah mencapai angka 235.

Bukan angka yang sedikit, 235 anggota ini kalau tidak dikelola dengan menejemen organisasi yang baik, pengkaderan yang intens baik secara formal, non formal, dan informal maka 235 anggota mulai dari PAC hingga ranting hanya akan menjadi omong kosong belaka.

Karenanya, PC IPNU Jembrana pada hari kamis hingga ahad kemarin, (9-10/12) akhirnya mendelegasikan salah satu pengurusnya, yakni Rifqi Fauzi Wakil Ketua II Bid. Kaderisasi untuk mengikuti LATIN & LATPEL atau Latihan Instruktur dan Latihan Pelatih (red ; khusus IPPNU) yang diselenggarakan oleh PC IPNU-IPPNU Kab. Situbondo, Jawa Timur.

Hal ini dilakukan menurut Ahmad Wildan, selaku Ketua PC IPNU Jembrana merupakan suatu kebutuhan yang sangat mendesak di dalam sebuah organisasi IPNU maupun IPPNU.

“Organisasi bisa berjalan dengan baik salah satu kuncinya ada di kaderisasi, dalam proses pengkaderan di IPNU IPPNU itu juga tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. harus dikawal dan dirawat secara baik, dan yang bisa melakukan hal itu ya hanya instruktur kaderisasi,” terangnya.

Pria Kelahiran Buleleng ini menjelaskan bahwa saat ini PC IPNU-IPPNU Jembrana salah satu program utamanya adalah Pengkaderan.

“Makanya, dengan diikutsertakannya Rekan Rifqi mengikuti LATIN untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Dia jadi Instruktur kaderisasi IPNU Pertama dan satu-satunya yang ada di Bali hingga saat ini,” ungkapnya.

Wildan berharap nanti akan ada lagi pengurus yang lain, utamanya yang dibidang kaderisasi untuk bisa dan lolos menjadi peserta di LATIN selanjutnya.

“Kami akan terus berusaha untuk ini (ikut LATIN) lagi, walaupun harus melalui seleksi peserta yang sangat ketat, supaya PC Jembrana bisa maksimal dalam pengkaderan menuju organisasi unggul,” harapnya.

Sumber: IPNU Jembrana

Like this Article? Share it!

Leave A Response

Translate »