Bedanya Dakwah NU dan Selain NU: Antara Khauf dan Roja’

Facebook
X
WhatsApp
Telegram
Email

ASWAJADEWATA.COM |

Dakwah NU itu menganut pola berbasis Roja’. Kalau dakwah yang non-NU menganut pola Khauf.

Karena pakai pendekatan Roja’, semua diajak masuk surga. Karena pakai pendekatan Khauf, semua umat dicegah agar tidak masuk neraka.

Karena pakai metode Roja’, maka hadits dhaif pun diamalkan, walaupun hanya dalam fadhailul a’mal. Karena pakai metode Khauf, saking hati-hatinya, terkadang gampang mendhaifkan hadits menurut satu dua ulama, walaupun ulama lain masih menilai derajat hadits ini masih “aman”.

Karena pakai metode Roja’, maka pemilihan dalil lebih sering pada luasnya Rahmat dan Maghfirah Allah. Karena menggunakan metode Khauf, maka lebih memilih dalil pedihnya adzab Allah, dan agungnya murka-Nya.

Yang pakai metode Roja’, memilih Jamalullah. Yang pakai metode Khauf, memilih Jalalullah.

Podo Apike

Wallahu A’lam Bishshawab

Oleh: Gus Rijal Mumazziq Z

diunggah oleh:

Picture of El Muhammad

El Muhammad

ADMIN ASWAJA DEWATA

artikel terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »