ASWAJADEWATA.COM | DENPASAR
Dalam muhibah silaturahmi di Jawa Timur dan Bali, Ketua Dewan Pembina Dewan Pimpinan Pusat Silaturahmi Haji dan Umrah Indonesia (DPP SAHI) Dr. Hj. Siti Ma’rifah, MM. MH, yang juga putri Wakil Presiden RI Prof. Dr. KH. Ma’ruf Amin mengunjungi kantor Sekretariat DPW SAHI provinsi Bali di Denpasar, Selasa (25/8).
Kunjungan putri Wapres di Bali tersebut didampingi oleh Ketua Umum DPP SAHI H. Ahmad Kholiq dan Sekjen HM. Agoest Zakaria.
Ketua DPW SAHI Bali H. Makhfudh menjelaskan dalam sambutannya bahwa para pengurus DPW SAHI Bali banyak berlatar belakang dari lintas organisasi dan pengusaha.
“Para pengurus SAHI Bali rata-rata berlatar belakang organisator, baik lintas partai maupun lembaga. Semoga kami bisa meningkatkan potensi Haji Bali agar dapat berkontribusi bagi kemajuan Bali,” ujarnya.
Silaturahmi yang dihadiri seluruh pengurus DPW SAHI Bali ini bertujuan melihat peluang-peluang potensi Bali dalam bidang ekonomi dan pariwisata, khususnya untuk menjaring lebih banyak wisatawan muslim mancanegara.
Saat memberi arahan, Ma’rifah menyampaikan bagaimana Bali dapat menjadi daerah wisata yang “Moslem Friendly”. Selain peningkatan kualitas persiapan ibadah haji bagi calon jamaah yang berasal dari Bali. “Ibadah haji membutuhkan kesiapan tidak saja secara mental, tapi juga material. kita harus mengusahakan agar jamaah merasa nyaman saat menjalankan ibadah di tanah suci,” jelasnya.
“Disinilah pentingnya kerjasama yang baik antara Umara, Ulama, dan Usahawan. Sinergi tersebut saya yakin akan meningkatkan pemberdayaan ekonomi masyarakat secara lebih luas, seperti mengembangkan ekonomi syariah, lalu usaha mikro, kecil, dan menengah,” terangnya.
Selanjutnya, Ma’rifah juga minta agar wisata halal jangan diartikan sebagai islamisasi, namun lebih sebagai peningkatan potensi sumber daya daerah.
“Wisata Halal saat ini sudah termasuk gaya hidup, sama seperti vegetarian, jadi tidak perlu dikhawatirkan. Dan itu tidak eksklusif hanya muslim saja atau harus berpakaian muslim untuk bisa kesana. tapi semua wisatawan, “tegas putri pertama Wapres RI tersebut.
Dirinya yakin bahwa Bali mampu mewujudkan hal tersebut sebab sudah terlatih dalam proses pengembangan potensi wisata daerah.
Fenomena itu menurutnya telah terjadi di seluruh dunia. “Taiwan misalnya, banyak tempat wisata disana yang menawarkan fasilitas halal bagi wisatawan asing yang berkunjung, baik hotel maupun kuliner, sehingga wisatawan muslim merasa aman dan nyaman untuk berwisata,” pungkasnya.
Acara ditutup dengan penyerahan cenderamata dari Pengurus DPW SAHI Bali kepada Siti Ma’rifah beserta rombongan DPP SAHI.
Setelah silaturahmi dengan DPW SAHI Bali tersebut, rombongan dijadwalkan berkunjung ke Pemprov Badung dan bertemu dengan Bupati Badung Giri Prasta.
Penulis: Muhammad Muhlisin
Editor: Dadie W. Prasetyoadi