Friday 11th October 2024,

Halal Bi Halal, Pergunu Bali Juga Bahas Program Beasiswa

Halal Bi Halal, Pergunu Bali Juga Bahas Program Beasiswa
Share it

ASWAJADEWATA.COM | KLUNGKUNG

Rabu (26/5), Pergunu Bali menggelar Halal Bi Halal Sekaligus Siaturahmi Pengurus Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) Provinsi Bali dan Mahasiswa IKHAC Bali bertempat di Aula Masjid Kampung Gelgel, Klungkung.

Kegiatan dihadiri oleh pengurus PW Pergunu Bali, Pimpinan Cabang hingga anak cabang Pergunu. Selain itu acara juga dihadiri oleh seluruh pengurus PCNU Kab. Klungkung berserta Banomnya, Kepala Desa kampung Gelgel, ketua BPD kampung Gelgel, Ketua Takmir Masjid Nurul Huda dan Kasi Pendis Kemenag Kab. Klungkung serta Ketua JRA Klungkung.

Dalam pembukaannya, kepala desa Kampung Islam Gel gel menyampaikan akan mendukung segala kegiatan Nahdlatul Ulama, salah satunya yang tergabung di dalam wadah Pergunu.

Selanjutnya Ketua PC. Pergunu Klungkung sekaligus ketua panitia halal bihalal menyampaikan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yg hadir dan segenap tim panitia, baik dari jajaran Anggota Pergunu Klungkung, Muslimat, Fatayat, dan Ikatan Mahasiswa Dewata beasiswa PERGUNU, sehingga acara bisa berjalan sukses dan lancar.

Selanjutnya H. Makhfudh, MA selaku Ketua PW Pergunu Bali memberikan sambutan dan arahan kepada seluruh anggota Pergunu yang hadir.

Dirinya meminta setiap PC agar segera membentuk PAC di masing-masing daerahnya,
dan mendaftarkan anggotanya dalam Simas Pergunu.

Selain itu, H. Mahkfudh menyampaikan pula bahwa untuk kuota Beasiswa akan dipengaruhi oleh jumlah Anggota per masing-masing PC.

“Bali termasuk yang kuota beasiswanya  diprioritaskan, untuk itu, peluang dan kesempatan ini hendaknya jangan sampai diabaikan,” pesannya. (*)

 

Like this Article? Share it!

Leave A Response

Translate »