Kelas Ambisiv LPDP 2023: Peluang Pemuda Bali Lanjut Studi ke Luar Negeri dengan Beasiswa

Facebook
X
WhatsApp
Telegram
Email

ASWAJADEWATA.COM |

Oleh: Efri Arsyad Rizal

6 Desember 2021 lalu, Alhamdulillah saya diumumkan sebagai penerima Beasiswa LPDP Jalur Afirmasi Santri. 15 Mei 2023 kemarin, Surat Keputusan (SK) terbit dan sejak saat itu saya menyandang status sebagai Penerima Beasiswa (PB) secara resmi, dimana status sebelumnya Calon Penerima Beasiswa (CPB).

Satu setengah tahun untuk merubah status tersebut menjadi tantangan besar sekaligus menguji niat dan mental saya. Setelah diumumkan lolos beasiswa pada Desember 2021, saya harus mengikuti program Pengayaan Bahasa (PB) yang disediakan khusus bagi penerima beasiswa jalur afirmasi untuk memenuhi syarat minimal bahasa kampus tujuan selama 6 bulan di UIN Sunan Kalijaga pada tahun 2022 dan 3 bulan di Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta pada tahun 2023 awal. Pertengahan Mei tahun ini saya resmi menjadi penerima beasiswa LPDP tujuan kampus University of Birmingham, UK jurusan Theology and Religion.

Cerita di atas menjadi pengantar singkat tulisan ini. Sebagai Pemuda Muslim Bali yang juga pernah mengemban studi di pesantren yang berlokasi di Bali juga, Pondok Pesantren Nurul Ikhlas Jembrana, saya mengamati kesadaran pemuda, khususnya dari kalangan Muslim, masih minim motivasi melanjutkan studi magister/doctoral dan kurang mengenal apa itu Beasiswa LPDP.

Padahal, beasiswa yang pertama kali dibuka pada tahun 2012 ini menggelontorkan dana abadi yang cukup fantastis untuk anggaran pendidikan Indonesia. Terhitung pada Januari 2023, LPDP mendapat dana abadi sebesar Rp139 triliun. https://ekonomi.bisnis.com/read/20230206/9/1625042/anggaran-meningkat-target-penerima-beasiswa-lpdp-naik-jadi-7000-orang-pada-2023

Mungkin saja para pemuda menganggap setelah lulus S1, mereka sudah saatnya kerja. Bahkan, banyak yang menganggap sehabis tamat SMA mending langsung kerja saja karena peluang mendapatkan pekerjaan berpenghasilan besar cukup menjanjikan di Bali. Padahal melanjutkan studi ke jenjang selanjutnya bisa menggunakan beasiswa dan ditanggung sepenuhnya oleh LPDP misalnya.
Potensi Sumber Daya Manusia (SDM) di Bali sangat luar biasa. Contoh sederhananya adalah Bali memiliki beberapa Perguruan Tinggi Islam, diantaranya: Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Denpasar, Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Jembrana, dan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Istiqlal Buleleng. Bayangkan saja, jika 1% persen lulusan S1-nya saja setiap tahunnya memutuskan untuk melanjutkan studi dan mendapat Beasiswa LPDP baik di dalam maupun luar negeri, kualitas sumber daya manusia Bali akan meningkat dalam kurun 10-20 tahun ke depan. Hal itu sejalan dengan cita-cita Indonesia Emas 2045 yang berfokus pada pembangunan Sumber Daya Manusia (SDM).

Apa itu Beasiswa LPDP?

Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) beroperasi dibawah Kementrian Keuangan untuk Warga Negara Indonesia (WNI) lulusan D4/S1 dan S2 yang hendak melanjutkan pendidikan ke jenjang magister dan doctoral dalam rangka mempersiapkan pemimpin dan professional masa depan serta mendorong inovasi riset demi terwujudnya Indonesia yang sejahtera, demokratis, serta berkeadilan.

LPDP memberikan pembiayaan studi meliputi biaya pendaftaran universitas, SPP, tunjangan buku, bantuan penelitian tesis/disertasi, bantuan seminar internasional, dan bantuan publikasi jurnal internasional.

Terdapat tiga skema pendaftaran beasiswa, dimana setiap skema memiliki kategorinya sendiri.
1. Reguler (umum): Beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia (PTUD), Beasiswa Reguler, dan Beasiswa Parsial
2. Afirmasi: Beasiswa Putra-Putri Papua, Beasiswa Daerah Afirmasi, Beasiswa Penyandang Disabilitas, dan Beasiswa Prasejahtera
3. Targeted: Beasiswa Pendidikan Kader Ulama; Beasiswa PNS, TNI, dan POLRI; Beasiswa Dokter Spesialis & Subspesialis; dan Beasiswa Kewirausahaan
Ketiga skema tersebut memiliki persyaratan yang berbeda sesuai dengan tujuan LPDP untuk memberikan peluang yang setara bagi seluruh warga Indonesia.

Setiap tahunnya, pendaftaran LPDP dibuka dalam dua tahap, dimana tahap 2 nya akan segera dimulai pada tanggal 9 Juni 2023 mendatang. Detail dari jadwal pendaftaran tersebut sebagai berikut:
1. Pendaftaran Beasiswa: 9 Juni – 9 Juli 2023
2. Seleksi Administrasi: 10-23 Juli 2023
3. Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 27 Juli 2023
4. Seleksi Bakat Skolastik: 7-9 Agustus 2023
5. Pengumuman Hasil Seleksi Bakat Skolastik: 16 Agustus 2023
6. Seleksi Substansi: 4 September – 27 Oktober 2023
7. Pengumuman LPDP Hasil Seleksi Substansi: 7 November 2023

Persiapan mendaftar beasiswa LPDP terkenal sangat menantang dan kompetitif. Banyak syarat administratif yang harus disiapkan dari jauh-jauh hari dengan matang, kendati detail persyaratan LPDP sudah tercantum jelas di booklet panduan yang dapat diakses dengan mudah di website-nya. Meskipun demikian, salah satu tips penting yang perlu dilakukan oleh calon pendaftar adalah membangun relasi kepada para awardee serta saling berbagi pengalaman. Tak hanya itu, calon pendaftar bisa mengikuti program kelas atau mentoring yang diadakan oleh komunitas maupun perorangan.

Hanya saja, menemukan program kelas mentoring menjadi hal yang tidak mudah. Mata Garuda LPDP saat ini membuka Mentoring Cempaka 4.0. Beberapa komunitas lainnya juga mengadakan program yang sama. Tingginya calon pendaftar yang mencapai ribuan peserta, membuat program mentoring yang diadakan tersebut tidak dapat menerima keseluruh peserta. Umumnya, mereka mengadakan seleksi dan akan menerima peserta yang paling siap untuk mendaftar.
Maka dari itu, saya bersama Tim Ambisiv akan mengadakan Kelas Beasiswa LPDP sebagai usaha untuk menampung para peserta yang sudah siap mendaftar. Terlebih, kami sangat mendorong pemuda Bali dengan segala potensinya untuk mendaftar program menarik ini.

Ambisiv: Kelas Beasiswa LPDP 2023 Batch 1

Kelas ini menawarkan bimbingan bersama beberapa mentor yang merupakan para penerima beasiswa LPDP dari kampus ternama di Indonesia bahkan di benua Australia, Eropa hingga Amerika. Untuk mengikuti program ini, peserta tidak dipungut biaya sepeserpun alias gratis dengan persyaratan utama berkomitmen akan mengikuti seluruh rangkaian dari program mentoring mengingat program ini akan berlangsung selama kurang lebih satu bulan dengan detail rangkaian sebagai berikut :
• 3 Juni 2023: Penjelasan Beasiswa LPDP secara General, Tips, Trik, How to Fill the Form
• 10 Juni 2023: Tips Memilih Kampus Tujuan Sesuai dengan Passion Kamu
• 24 Juni 2023: Tips dan Trik Membuat Essay LPDP
• 24 Juni 2023: Hack Surat Rekomendasi dan Apa itu TBS?
• 1 Juli 2023: Tips Lolos Wawancara Beasiswa LPDP

Program ini terbuka untuk masyarakat umum dan memenuhi syarat umur sesuai dengan ketentuan dari LPDP. Untuk para pemuda pulau Dewata, ini merupakan kesempatan emas untuk menjadi batu loncatan dalam mengejar cita-cita.

Provinsi Bali dengan segala potensinya di sektor pariwisata, ekonomi, kebudayaan serta kehidupan sosialnya memiliki banyak fokus yang bisa dijadikan tempat kita berkontribusi kepada Indonesia. Terlepas dari latar belakangnya, pemuda Bali memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan beasiswa ini dengan bekal usaha dan keinginan yang kuat.

Tunggu apalagi? Segera daftarkan dirimu di program mentoring Kelas Beasiswa LPDP oleh Ambisiv untuk mengenal lebih jauh dirimu, menentukan fokus dalam mewujudkan impianmu kuliah di kampus-kampus prestisius dan mengabdi kepada pulau dewata dan Indonesia.

Harapannya semoga kita semua dari berbagai lini bisa saling berkerja sama, khususnya untuk memotivasi para pemuda untuk studi lanjut dengan beasiswa. Akan menarik nantinya jika ada program yang berkolaborasi dengan Aswaja Dewata, Perguruan Tinggi Islam di Bali untuk meningkatkan kualitas SDM Pemuda Bali, khususnya Pemuda Muslim. Semoga.

(Penulis adalah Santri Bali penerima beasiswa LPDP di University of Birmingham, UK)

*Detail info pendaftaran bisa dibuka melalui akun instagram @ambisiv

diunggah oleh:

Picture of Dadie W Prasetyoadi

Dadie W Prasetyoadi

ADMIN ASWAJA DEWATA

artikel terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »