Thursday 25th April 2024,

Vaksin Anti Virus Jadi Incaran Kapitalis Dunia

Share it

ASWAJADEWATA.COM |

Pengembangan vaksin Corona yang sedang dikejar pengerjaannya oleh beberapa negara saat ini menunjukkan hasil positif, salah satunya Jerman. Walaupun masih menunggu uji klinis yang direncanakan awal bulan Juni mendatang, Progres tersebut telah menarik minat negara Amerika Serikat dengan  menawarkan perusahaan medis Jerman sejumlah besar uang untuk hak eksklusif atas vaksin Covid-19.

Tapi hal ini malah mendapat respon negatif dari pemerintah Jerman melalui pernyataan para menterinya. Para menteri Jerman mengekspresikan kemarahannya menyusul laporan bahwa Presiden AS Donald Trump berniat memiliki hak ekslusif atas vaksin itu.

Diberitakan uang sebesarUS$1 miliar siap digelontorkan AS kepada perusahaan biofarmasi CureVac yang berbasis di Tübingen dengan tujuan menjadikan vaksin hanya untuk Amerika Serikat.

“Para peneliti Jerman mengambil peran utama dalam mengembangkan obat-obatan dan vaksin sebagai bagian dari jaringan kerja sama global,” kata Menteri Luar Negeri Heiko Maas kepada jaringan penelitian Funke Mediengruppe.

“Kami tidak dapat membiarkan situasi di mana orang lain ingin secara eksklusif memperoleh hasil penelitian mereka,” tambah Maas.

Sementara itu, Menteri Kesehatan Jerman, Jens Spahn, mengatakan pengambilalihan CureVac oleh pemerintahan Trump tidak akan dibiarkan.

CureVac akan mengembangkan vaksin untuk kebutuhan seluruh dunia, Spahn berkata, bukan untuk masing-masing negara, seperti dilansir dari bisnis.com (16/3).

Senada dengan menteri-menteri itu, Karl Lauterbach, politisi senior Jerman dan profesor epidemiologi menyampaikan, “Penjualan eksklusif sebuah calon vaksin ke Amerika mesti dicegah dengan berbagai cara. Kapitalisme ada batasnya!”

Kendati pihak Amerika membantah kabar tersebut dengan mengatakan bahwa laporan itu terlalu dilebih-lebihkan, namun hal ini terlanjur menyematkan persepsi negatif dari dasar kebijakan  kapitalisme yang dijalankan pemerintah AS.

Penulis: Dadie W. Prasetyoadi

sumber: Bisnis.Com

Like this Article? Share it!

Leave A Response

Translate »