Wednesday 01st May 2024,

BPIP Ajak Konten Kreator Muda Bali Bumikan Pancasila Lewat Media Digital

BPIP Ajak Konten Kreator Muda Bali Bumikan Pancasila Lewat Media Digital
Share it

ASWAJADEWATA.COM | BADUNG

Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) melakukan kegiatan melibatkan para konten kreator muda pada Selasa (30/8) di Renaissance Bali Uluwatu Resort and Spa, Badung.

Kegiatan diklat ini adalah bagian dari program pembinaan ideologi bagi generasi muda oleh BPIP. Khususnya konten kreator Bali yang aktif berkreatifitas di media digital.

Kepala BPIP Prof. Drs. KH Yudian Wahyudi saat membuka acara mengatakan bahwa Pancasila adalah sesari (inti) dari Bhinneka Tunggal Ika. Dirinya mengajak agar ratusan konten kreator yang hadir itu untuk selalu meningkatkan kreativitasnya dalam membuat konten- konten positif yang berlandaskan Pancasila.

“Pola dasar itu terbentuk dari akar budaya dengan sejarah panjang yang terpelihara melalui konektivitas jaringan lintas iman, budaya, golongan, ideologi, hingga wilayah,” jelasnya.

Ia juga mengajak para generasi muda bersama sama membina bangsa sesuai dengan bidangnya masing-masing.

“Pada tingkatan ini kita berjuang bersama dalam membina sebuah bangsa. Untuk itu perlu gerakan bersama yang bertumpu pada nilai nasionalisme dan Pancasila,” tegasnya.

Wakil Gubernur Bali, Prof. Tjok Oka Sukawati yang hadir berterimakasih kepada pihak BPIP yang telah mengajak generasi muda Bali turut berkolaborasi dalam gerakan pembumian pancasila ini.

“Kegiatan ini adalah upaya sinergitas dalam gotong royong untuk mengaktualisasikan nilai nilai Pancasila,” ujarnya.

Sementara Deputi bidang Pendidikan dan Pelatihan BPIP, Dr. Baby Siti Salamah, M.Psi, Psikolog, mengungkapkan bahwa Presiden Jokowi dalam presidential lecture pada 3 Desember 2019 memberi arahan bagaimana pentingnya membumikan nilai-nilai Pancasila khususnya di kalangan anak muda.

“Presiden minta saat itu bagaimana caranya agar Pancasila ini dapat mudah diterima oleh anak muda. Untuk itu maka BPIP harus memahami karakter anak muda sekarang,” paparnya.

Muhammad Taufiq Maulana, Founder Aswaja Dewata (kiri) dalam Workshop BPIP.

Workshop ini dihadiri oleh 140 orang anak muda dari berbagai bidang, diantaranya adalah; influencer, penulis, sineas, peneliti, story teller, musisi, komedian, olahragawan, dan pebisnis.

Penulis: Khalilur Rahman | Editor: Dadie W. Prasetyoadi

Like this Article? Share it!

Leave A Response

Translate »